KOMUNIKASI, PERUBAHAN SOSIAL DAN DEHUMANISASI

view full text

Abstrak

Tayangan  iklan anak di media televisi semakin menunjukkan kreatifitas yang komplek. Tampilan anak yang lugu, lucu dan original mampu menghibur dan mempersuasi baik dikalangan anak-anak maupun orang dewasa. Tidak heran jika kemudian dari hari ke hari anak-anak semakin banyak bermunculan sebagai bintang iklan. Menariknya lagi anak-anak tidak hanya tampil dalam   iklan produk anak-anak saja namun juga mereka tampil memukau dalam iklan produk general.
Iklan memiliki fungsi utama di media sebagai to informan, to persuade dan to educate. Iklan harus mampu memberi informasi komersial yang jujur, membujuk dengan cara yang wajar, suka rela dan tidak memaksa. Iklan juga harus mampu mendidik. Ambisi kapitalis sudah memaksa tampilan iklan di televisi untuk dominan membujuk. kenyataan ini kemudian menjadi perhatian para orangtua, guru dan pemerhati masalah anak untuk ikut bersuara.
Penulis merasa ada suatu kejanggalan dalam tampilan anak-anak di iklan televisi. Telah terjadi dehumanisasi, atau proses mengikis tampilan anak-anak yang murni yang berperilaku polos, ceria, suka bermain dan kreatif. Anak-anak tampil layaknya orang dewasa, mempromosikan berbagai macam produk dengan gaya yang sok tahu dan menasehati pemirsa yang notabene orang dewasa.  Media dan produk memaksa anak-anak untuk mempromosikan produk komersial yang mungkin mereka sendiri tidak memahaminya.
Penulis sengaja mengamati iklan anak sesuai dengan karakteristik tampilan anak yang benar-benar ada unsur dehumanisas di televisi. Permasalahan ini sudah menjadi kajian riset oleh Dian (2006) yang menyimpulkan bahwa ada pesan-pesan kapitalis pada tayangan iklan anak di media Televisi.
Keyword: Komunikasi, Dehumanisasi, Iklan Anak

Penerbit : Pustaka Rumpun Ilalang Surakarta
ISBN : 979-25-0564-4
Jumlah Halaman : 212
Tahun : 2005
Penulis : Dian Marhaeni Kurdaningsih,,
Diunggah tanggal : Rabu, 2015-06-10